Waktunya Diet

Bismillahirrahmanirrahim 
Siapa yang tubuhnya mudah gemuk? Makan dikit aja bikin nambah berat badan? Punya keinginan langsing atau berat badan ideal tapi hobi makan banget. Hehehe, saya juga termasuk yang seperti ini.

Ada juga yang banyak makan, ga mudah gemuk, sebagian orang seperti ini memang pada dasarnya suka berpikir, energi makanan nya lebih banyak lari ke otak, makanya tidak mudah gemuk.

Yang mudah gemuk, bukannya tidak suka berpikir, tapi enggak terlalu dalam mikirnya, karena pasti nanti malah jadi sakit maag. Jadi harus berpikir cepat dan beraksi juga sebaiknya disegerakan.

Dulu sudah pernah menjalani diet mayo, memang sangat efektif menurunkan berat badan sampai 8 kg dalam 2 minggu, dan bertahan hingga satu tahun tidak naik berat badan. Diet mayo ini memang sebaiknya diulang setahun sekali.
Tapi ternyata saya ga suka ribet dengan persiapan menu makanan diet mayo, hehe.
Sebelum diet mayo, juga pernah menjalani diet dengan olahraga senam aerobik setiap hari, batas makan malam jam 18.00. Setiap pagi sekitar 45 menit senam aerobik menggunakan DVD (di jaman itu ya), benar dalam 2 bulan berat badan langsung ideal, turun 8 kg 

Nah, karena seiring waktu, saya malah tidak ada waktu untuk olahraga, ga akan sempat menyiapkan menu diet mayo, mencoba mencari tau diet yang efektif tanpa susah payah tapi bahagia, hahaha.
Akhirnya dari beberapa sumber dan channel dokter, menemukan rumus mudah untuk menurunkan berat badan, tetap bisa makan enak, tetap bisa minum es manis, ga perlu olahraga setiap hari, ga perlu banyak gerak. Yang pasti ga pake obat obatan sama sekali, benar benar natural alamiah saja.

Bagaimana rumusnya? Silahkan disimak berikut ini.
Pertama, sarapan terbaik adalah tidak sarapan, hehe. Bukan, maksudnya, tunda sarapan hingga jam 09.00 pagi. Karena jam 06.00 hingga jam 09.00 pagi masih terjadi detoks di usus, jadi kita bisa sarapan di sekitar pukul 09.00 pagi. Sebelum sarapan, kita bisa minum air putih, atau teh kopi tapi tanpa gula ya.
Saat jam 06.00 pagi kita beraktivitas seperti biasa, dan jam 09.00 sebelum sarapan mencoba cek berat badan, ada kalanya terjadi penurunan sekitar 300-500 gram.
Setelah sarapan ya pasti naik lagi.
Tapi sangat berharga bagi yang sedang diet, dalam waktu 3 jam tanpa diisi malah menurunkan berat badan ya.

Kedua, jam 09.00 hingga jam 18.00 adalah waktu untuk makan. Kalau aktifitas lumayan berat bisa makan berat 3 kali, tapi jika aktifitas ringan dalam sehari, makan berat cukup 2 kali. Boleh ngemil, bisa minum es teh manis juga. 

Ketiga, pukul 17.30 an adalah waktu terakhir makan berat, jika malam akan melakukan aktivitas lumayan berat, segera makan nasi di jam ini. Jika mau lembur pun, saya segera membuat es kopi manis di jam ini. Ingin ngemil yang terakhir juga saya lakukan di jam ini.

Keempat, tepat pukul 18.00 waktunya berhenti makan berat, ngemil, minum es, minum manis. 
Pukul 18.00 hingga 22.00 hanya minum air putih, teh tawar, atau kopi pahit tanpa gula (jika pukul 17.30 an lupa tidak minum kopi padahal mau lembur). Minumpun tidak boleh kebanyakan.

Kelima, organ ginjal melakukan detoksifikasi pada pukul 17.00 hingga pukul 19.00. Agar detoksifikasi berjalan lancar, diperlukan cukup air putih. Jadi siang hari diusahakan minum air putih yang cukup.

Keenam, ini juga sangat penting, pukul 22.00 usahakan sudah tidur. Karena pukul 23.00 hingga pukul 01.00 dini hari, organ hati kita sedang melakukan detoksifikasi (membuang racun) dan berjalan optimal pada saat kita tidur. Jadi tidak boleh ada makanan dan minuman masuk.
Lakukan aktifitas lembur atau lanjut lembur setelah pukul 01.00.dini hari. Hanya boleh minum air putih tapi sedikit ya hingga subuh.

Saat melakukan hal ini setiap hari, hasilnya adalah penurunan berat badan 2 kg sebulan. Dan dalam dua bulan turun 4 kg.
Saya lebih suka penurunan berat badan secara alamiah seperti ini, santai menjalaninya, dan mudah mengontrol nya juga.

Olahraga dilakukan rutin itu sangat baik untuk kesehatan badan. Minimal jalan kaki 5000 langkah setiap hari. Jika tidak atau belum memungkinkan, sementara bisa melakukan aktivitas dalam rumah, seperti bersih bersih area rumah, sampai menyikat kamar mandi, dijamin banyak energi yang keluar, hehe.

Halangan saat Diet
Kadang di malam hari ada menu yang sangat menggoda untuk dicoba, hahaha. Seperti mendoan, sate ayam, molen dll yang kadang dibeli malam hari. Kemudian anak mengajak jalan malam hari itu otomatis sekalian beli jajanan, dan ibunya sering ikut kepingin makan juga.
Pagi juga begitu, kadang belum jam 9 pagi, sudah tergoda untuk makan sarapan karna menu nya menggoda selera.

Tapi disaat saya disiplin makan dari jam 9 pagi sampai 17.30, alhamdulilah berat badan akan turun perlahan.
Alhamdulillah diet seperti ini sudah dijalani sekitar empat bulan bisa menurunkan lima kg. Memang pelan perlahan tapi pasti.

Syarat utama menurunkan berat badan adalah punya timbangan badan, karna setiap pagi kita perlu cek berat badan.

Saat berat badan naik pun bisa segera mengerem makan malam dan makan terlalu pagi.

Kenapa sih berat badan harus dikontrol? Ya karna agar organ tubuh kita sehat. Kalau sehat, meminimalisir sakit yang berat, seperti sakit jantung, paru, lambung, ginjal, dll.
Namanya sakit itu tidak enak, di badan tidak enak, secara waktu juga tidak enak karna tidak bisa beraktivitas, anggota keluarga lainnya juga terlibat untuk mendampingi kita yang pastinya otomatis mengganggu aktivitas, belum lagi tidak enak di kantong, perlu biaya lebih saat kita sakit.

Yuk, jaga kesehatan, jangan lupa sering sering simak channel para ahli kesehatan. Karena sehat adalah aset yang berharga.

Salam sehat berkah,
Mia Sweet Cake Cirebon 

(Spill harga/tanya/pesan kue via WhatsApp ya di 0818-433-549)

Komentar

Postingan Populer